Nama Planet dalam Bahasa Jepang Lengkap

Nama Planet dalam Bahasa Jepang Lengkap

BAB 29 KIRA KIRA BAB 29 KIRA KIRA BAB 30 KIRA KIRA

JEPANG JUARA – Nama planet dalam bahasa Jepang apa ya? Jika bahasa Inggris nama nama planet tersebut apa? Sekalian belajar bahasa Jepang dan bahasa Inggris bersamaan ya, jadi dapat informasi nama planet di tata surya dalam bahasa Jepang.

Dalam Belajar bahasa Jepang tentang tata surya dan planet cukup menarik, disamping namanya asing, kita juga jadi mengerti kenapa nama planet tersebut diberi nama seperti itu. Kenapa? Karena nama planet dalam bahasa Jepang terkadang mengandung makna juga, seperti karena merah, maka seperti api (mars – kasei). Ka dalam bahasa Jepang artinya api. Atau merkurius yang seperti air (suisei). Sui dalam bahasa Jepang maknanya air.

Baca juga: Kata kerja dalam bahasa Jepang

Nama Nama Planet dalam Bahasa Jepang

Berikut ini adalah nama nama planet dalam bahasa Jepang dan bahasa Inggris beserta kanji dan cara bacanya:

  1. Merkurius Mercury 水星 (suisei) Berhubungan dengan air
  2. Venus 金星 (kinsei) Berhubungan dengan emas
  3. Bumi 地球 (chikyū) Berhubunagn dengan daratan
  4. Mars 火星 (kasei) Berhubungan dengan api
  5. Jupiter 木星 (mokusei) Berhubungan dengan pohon
  6. Saturnus 土星 (dosei) Berhubungan dengan tanah
  7. Uranus 天王星 (Tennousei)
  8. Neptunus 海王星 (Kaiousei)
  9.  Pluto 冥王星 (meiōsei) Bukan planet lagi ya?

Baca Juga: Poster grammar bahasa Jepang

Benda di langit lain dalam bahasa Jepang

  1. Planet 惑星 (Wakusei)
  2. Tata surya Solar System 太陽系 (taiyōkei)
  3. Matahari Sun 太陽 (taiyō)
  4. Bintang Star 星 (Hoshi)
  5. Galaxy Milky Way 銀河系 (Gingakei)
  6. Asteroid 小惑星 (Shouwakusei)
  7. Semesta Universe 宇宙 (Uchuu)
  8. Meteror 流星 (Ryuusei)
  9. Makhluk Luar Angkasa 宇宙人 (Uchuujin)
  10. Gravitasi 重力 (Juuryoku)
  11. Astronot 宇宙飛行士 (Uchuuhikoushi)
  12. Konstelasi 星座 (Seiza)
  13. Satelit Alami 衛星 (Eisei)
  14. Bima Sakti 天の川 (Amanogawa)
  15. Orbit 軌道 Kidou

Baca juga: Nama Zodiak dalam bahasa Jepang

Nama nama benda langit dalam bahasa Jepang dan Inggris tersebut mudah, kan? Silahkan diucap berulang ulang sampai hapal.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *